Dandim 1302/Minahasa Paparkan Kesiapan Satgas TMMD Ke-108 -->

Iklan Semua Halaman

Dandim 1302/Minahasa Paparkan Kesiapan Satgas TMMD Ke-108

Kamis, 04 Juni 2020


Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si, saat menyampaikan paparan 

Minahasa, ReportaseSulut.Com -Komandan Komando Distrik Militer ( Dandim ) 1302/Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) memberikan Paparan tentang Kesiapan Pelaksanaan TMMD Ke-108 Ta. 2020, Kamis (4/6) di Rumah Dinas Bupati Minahasa.



Foto bersama, Danrem 131/Santiago Kolonel Kavaleri Prince Meyer Putong SH, Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si, Dandim Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si 

Dihadapan Danrem 131/Santiago Kolonel Kavaleri Prince Meyer Putong SH, dan Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si, Dandim Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si mengatakan, TMMD Ke-108 ini akan digelar selama satu bulan mulai tanggal 30 Juni - 29 Juli 2020 di Wilayah Kabupaten Minahasa tepatnya di Desa Tempang Tiga Kecamatan Langowan Utara serta Desa Totolan Kecamatan Kakas Barat.

" Adapun dalam pelaksanaan TMMD ini nantinya akan melibatkan beberapa personil TNI dan POLRI serta dibantu Masyarakat dalam Perintisan Pengerasan Jalan sepanjang 1.750 meter dengan lebar 5 meter dan Pembuatan Plat Deker serta Perbaikan Jembatan sebagai Akses penghubung antara Desa Tempang Tiga dengan Desa Totolan ditambah dengan Pembuatan Pos Keamanan Lingkungan ( Kamling ) dan Pembuatan Jambanisasi Warga," jelas Dandim.

Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si yang menerima kunjungan kerja Danrem 131/Santiago di Kediamannya dalam Paparan Dandim 1302/Minahasa tentang Program Pelaksanaan TMMD mengatakan, "Atas nama Pemerintah dan Masyarakat Minahasa menyampaikan selamat bertugas kepada Bapak Danrem 131/Santiago di Sulawesi Utara ini dan selamat datang di kampung halaman Kabupaten Minahasa yang Kita cintai ini," ucap Bupati ROR.

Lanjutnya, pemerintah Kabupaten Minahasa bersama TNI sebelum Pandemi Covid-19, sudah pernah menjalin Kerjasama dalam merevitalisasi Danau Tondano lewat pengangkatan dan pembersihan eceng gondok bersama Satuan Kodim 1302/Minahasa dalam Program Kerja Bakti Skala Besar dan menyelesaikannya di Wilayah bagian barat Danau Tondano.

" Sampai saat ini, kerjasama dan sinergitas Pemerintah Kabupaten Minahasa bersama TNI dalam hal ini Kodim 1302/Minahasa serta Kodim 1309/Manado masih berjalan dengan baik dan lancar, Baik itu sebelum pandemi covid-19 maupun selama pandemi covid-19, dalam menciptakan Keamanan dan Ketentraman di wilayah Minahasa serta bersama-sama memberikan sosialisasi kepada Masyarakat berkaitan tentang pentingnya mengikuti protocol Kesehatan," ungkap Bupati.

Terkait dengan TMMD yang akan dilaksanakan Satuan Kodim 1302/Minahasa di Wilayah Minahasa, Bupati menyampaikan, Wilayah yang akan menjadi lokasi pelaksanaan TMMD ini merupakan  Wilayah Pertanian yang sangat luas.

Dalam kesempatan ini Bupati berharap dengan adanya TMMD ini nantinya dapat membantu para petani dan pemerintah Minahasa guna membangun dan mensejahterakan masyarakat Desa.

Danrem 131/Santiago Kolonel Kav Prince Meyer Putong SH, setelah menerima Paparan Dandim dan sambutan Bupati Minahasa mengatakan, Saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Pemkab Minahasa atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini dengan TNI dan untuk pelaksanaan TMMD di Wilayah Minahasa ini nantinya diharapkan dapat bermanfaat dalam membantu Pemerintah guna ikut serta mensejahterakan Masyarakat di Desa.

" Kepada bapak Dandim 1302/Minahasa, saya mengharapkan agar dalam pelaksanaan TMMD ini nantinya dapat terlaksana dengan baik dan berhasil untuk Masyarakat serta tidak ada kendala, akhir kata saya menyampaikan salam hormat kepada Bapak Bupati Minahasa serta terima kasih kepada seluruh Warga yang sudah dapat menerima kami di Minahasa ini, "Pungkas Danrem.

Usai penyampaian Paparan, kegiatan dilanjutkan dengan penanda tangan MOU TMMD Ke-108 TA.2020 di Wilayah Kabupaten Minahasa, disaksikan Danrem 131/Santiago Kolonel Kav Prince Meyer Putong SH, didampingi Para Kepala Seksi ( Kasi ) Staf Korem diantaranya, Kasi-Intel Kolonel Inf. Rio Akmal Syahbana, S.H, Kasi-Ops Kolonel Inf. Akatoto, Kasi-Log Kolonel Arm. Gunawan S.Sos. M.T, Pasi Bhakti Kapten Inf. Arifin Hungol.

Dihadiri : Sekda Frits Muntu, S,Sos, Asisten-I Dr. Denny Mangala, Asisten-III Dr. Christian Vicky Tanor, Kadis PUPR Teddy Lumintang, Kabag Hukum Welem Nainggolan, Kabag Prokopim Maya Kainde, SH, MAP, Kabag Umum Lona Wattie, SSTP, Kasdim 1302/Minahasa Mayor Inf. Feky Welang, dan Para Perwira Staf Kodim serta Plh Danramil 1302-01/Tondano Pelda Danny Saraun.

(Anes Walean)